Berani Melangkah Keluar Dari Zona Nyaman
Tjimin atau yang sering disapa Ko Tjimin adalah seorang Penatua di GSI Hagah Jakarta Barat dan eks Wakil Bendahara Umum Periode 2014-2019. Sosok ini diberikan karunia oleh Tuhan untuk ikut membangun dan mengembangkan pelayanan di GSI Hagah. Ia memiliki ketrampilan dan semangat yang pantang menyerah dalam pekerjaan di dunia bisnis maupun pelayanan.
Covid 19 menjadi momok yang luar biasa bagi banyak orang dan tugas atau kegiatan yang dilakukan. Salah satu yang terkena dampak ini adalah Pnt. Tjimin. Dan keluarganya. Dalam pelayanan Pnt. Tjimin dan GSI Hagah harus melakukan ibadah secara online sekaligus juga membantu jemaat-jemaat yang terkena dampak ini. Di bisnis atau pekerjaaannya ia harus berjuang habis-habisan.
Atas kasih dan petunjuk Tuhan Pnt. Tjimin bersepakat dengan keluarga untuk keluar dari Jakarta, sebuah zona nyaman karena perkotaan dengan segala kemudahannya. Dan daerah yang dituju adalah Kalimantan barat, tepatnya di sebuah kampung nan jauh di Kabupaten Ketapang. Tentu keadaan dan fasilitas di sana jauh berbeda dengan Jakarta. Akses jalan yang sulit, penerangan yang terbatas, fasilitas pelayanan public yang minim dan lain-lain. Hal ini tidak menyurutkan Pnt. Tjimin untuk memulai usaha baru yaitu di perkebunan sawit yang menjanjikan kalau ditekuni dengan benar. Mulai dari tahap awal puji Tuhan akhirnya ia dan keluarga diberkati. Yang menarik adalah ia tidak meninggalkan pelayanan dengan karunia yang telah diberikan Tuhan. Ia tetap berkoordinasi denga Pdt. Ari dan jemaat GSI Hagah untuk memajukan pelayanan paska covid 19. Dalam kesaksian beberapa hamba Tuhan di MD Kalimantan Barat, Pnt. Tjimin pro aktif mendukung pelayanan di semua jemaat MD Kalimantan Barat.
Ia memahami betul sebagai GSI, ia bukan hanya bagian dari GSI Hagah, tapi juga GSI-GSI yang lain, khususnya di Kalimantan Barat, tempat di mana ia berada sekarang. Ia aktif berkoordinasi dengan para Hamba Tuhan di sana untuk saling support. Sungguh pelajaran yang baik untuk kita semua yaitu GSI adalah satu untuk kemuliaan Tuhan
Sahabat-sahabat yang dikasihi Tuhan, melalui kisah inspiratif sahabat kita ini,kami mengajak semua anggota GSI dimanapun berada, untuk mengaktualisasi diri, menemukan, menggali setiap talenta atau passion yang Tuhan berikan bagi kita sehingga kita mampu untuk bekerja, bersaing, berinovasi guna kebaikan diri, keluarga, gereja , terutama untuk hormat dan kemuliaan Tuhan.
Kisah inspiratif ini juga mengajarkan kan kita bahwa menekuni sebuah pekerjaan professional tidak membatasi kita untuk ikut ambil bagian secara pro aktif dalam pelayanan gerejawi. Justrus akan saling mendukung untuk kemajuan pelayanaan dan pekerjaan itu sendiri.
Tuhan Yesus Memberkati
Salam kreatif dan inspiratif GSI